Electricity Lightning

Senin, 18 September 2023

Materi Ajar Tema 3 Sub 1 Pb. 1 & 2

 Hari / Tanggal           :  Senin, 18 September 2022

Tema 3                        : Benda di Sekitarku

Subtema 1                  : Aneka Benda di Sekitarku

Pembelajaran             : 1 & 2

 

Assalaamualaikum, Wr.Wb

Selamat pagi anak sholih/sholihah semangat ya belajar hari ini, tapi sebelum belajar jangan lupa mandi, sarapan yang bergizi, sholat dhuha serta murojaah yaa. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Anak shaleh dan shalehah, pernakhkah kamu mengamati benda di sekitarmu?

Pernahkah kamu memperhatikan ukurannya, warnanya atau bentuknya?

Apakah benda di sekitarmu nyata dan bisa disentuh? atau hanya dapat dilihat dan tidak memiliki bentuk fisik?

Baik, pada pembelajaran hari ini kita akan belajar tentang Aneka Benda di Sekitarku

Adapun tujuan pembelajarannya adalah agar anak-anak dapat mengelompokkan benda di sekitar berdasar ciri fisiknya, mampu mengukur benda-benda tersebut dalam satuan panjang, serta memahami adanya pola irama dalam beberapa benda ritmis

Benda di Sekitar Kita
Manusia, hewan, dan tumbuhan merupakan benda hidup. Sementara batu, gelas, dan buku merupakan benda mati. Benda adalah segala sesuatu yang menempati ruang dan mempunyai massa. Massa benda diukur dengan cara ditimbang.

Manusia, hewan, tumbuhan, batu, dan buku menempati ruang. Benda-benda itu juga dapat ditimbang. 

Cahaya dan panas bukanlah benda. Cahaya dan panas tidak menempati ruang. Cahaya dan panas tidak dapat ditimbang.

Ayo Mengamati (5 menit)
Lingkarilah pada gambar yang bukan termasuk benda!

Benda-benda dapat dikelompokkan berdasarkan sifat fisiknya. Sifat fisik benda, misalnya warna, bentuk, kekuatan, wujud, atau ukurannya.

MENGASOSIASI (15 MENIT)
1. Ukuran
Ada yang besar dan ada yang kecil. Ada yang panjang dan ada yang pendek.

2. Bentuk Benda
Benda-benda di sekitar kita mempunyai beragam bentuk. Perhatikan bentuk-bentuk benda di bawah ini.



3. Warna
Benda di sekitar kita mempunyai beragam warna.



Kelompokkan benda-benda tersebut berdasarkan ukuran, bentuk, atau pun warna. Tuliskanlah alasan pengelompokan yang kamu lakukan!

 


Ayo Mengamati (5 MENIT)
Apakah kamu pernah melihat benda-benda di bawah ini?



Benda-benda di atas dikelompokkan menurut fungsinya, yaitu alat untuk mengukur.

Setiap alat ukur mempunyai satuan. Satuan yang dipakai pada penggaris adalah cm. Tuliskan satuan panjang yang kamu ketahui pada kotak di bawah ini!

 

km = Kilo Meter                      dm = Desi Meter
hm = Hekto Meter                  cm = Centi Meter
dam = Deka Meter                 mm = Mili Meter
m   = Meter

Satuan yang akan diukur menentukan alat ukur yang digunakan. Selain itu benda yang akan kita ukur panjangnya juga menentukan alat ukur yang digunakan. 

 

Ayo Mencoba
Alat musik ritmis adalah alat musik yang tidak bernada, namun dapat menghasilkan irama lagu. Berikut ini beberapa contoh alat musik ritmis.



Selain menggunakan alat musik, kita dapat menggunakan tepukan tangan untuk mengiringi lagu.

 

PEMBELAJARAN 2


Ayo Mengamati
Benda Terbuat dari Kayu

Kayu adalah bagian dari pohon. Untuk memperoleh kayu, kita harus menebang pohon. Kemudian mengambil bagian batang untuk diolah menjadi berbagai macam benda. Perubahan dari batang kayu menjadi benda-benda tersebut melalui proses yang berbeda-beda.

Pertama, batang pohon ditebang. Batang pohon yang telah ditebang disebut kayu gelondongan atau log. Kemudian, log dikirim ke pabrik atau pusat penggergajian. Pengiriman log menggunakan angkutan khusus. seperti truk melalui darat atau kapal melalui sungai.

Setelah itu, log dipotong-potong sesuai keperluan. Untuk menghindari jamur dan serangga yang dapat menyerang kayu, maka kayu perlu dikeringkan. Cara hanya dengan dijemur. Kayu dijemur sekitar 2 hingga 4 minggu. Setelah dijemur, kayu siap diolah sesuai keperluan.

Kayu dapat dipilih menjadi bahan dasar benda. Karena kayu mempunyai banyak keunggulan. Keunggulan kayu adalah mudah dibentuk. Beberapa benda yang terbuat dari kayu jati dapat bertahan sampai puluhan bahkan ratusan tahun. Kelemahan benda berbahan kayu adalah tidak tahan api, sehingga mudah terbakar. Namun, ada beberapa jenis kayu yang mudah terserang rayap atau serangga lainnya.


Ayo Mengamati
Tuliskan hasil pengamatanmu di kolom yang telah disediakan!

No.

Nama Benda

Kegunaan

1.

Lemari

Tempat menyimpan buku pelajaran dan alat peraga

2.

Meja

Tempat menulis dan menggambar

3.

Papan tulis

Untuk menulis pelajaran yang sedang diajarkan

4.

Kursi

Sebagai tempat duduk saat belajar

5.

Pigura

Tempat untuk memasang gambar

 

Ayo Berdiskusi (15 menit)
Desa tempat tinggal Siti dan teman-teman mempunyai hutan. Di dalam hutan tersebut terdapat beraneka jenis pohon.
Fungsi hutan antara lain untuk menyerap air hujan. Hutan menyimpan air hujan tersebut dalam jumlah yang banyak. Namun, ketika hutan digunduli, membuat aliran air terganggu. Hal ini menyebabkan air menggenang. Akhirnya, terjadi banjir yang mengalir ke pemukiman penduduk.

Kebutuhan benda dari kayu yang terus meningkat, mengakibatkan kebutuhan akan bahan kayu terus meningkat. Setiap tahun banyak pohon yang ditebang untuk mendapatkan kayu. Terkadang, ada sekelompok orang yang menebang pohon tanpa izin. Kegiatan ini disebut penebangan liar. Semakin lama jumlah pohon di hutan semakin berkurang.


Ayo Bercerita (10 menit)
Kamu telah bermusyarawah bersama temanmu tentang penebangan liar. Tuliskan pengalamanmu bermusyawarah bersama teman kelompokmu


Anak shaleh dan shalehah,

Berikut tadi pembelajaran kita hari ini.

Kesimpulannya adalah

- Setiap benda ada yang berbentuk fisik dan non-fisik

- Dan setiap benda yang berbentuk fisik dapat diukur ke dalam satuan matematika



Jangan lupa untuk belajar dan berlatih ya

Tetap semangat dan giat

Wassalamu'alaikum wr wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar