Hari / Tanggal : Kamis, 13 April 2023
Tema 8 : Praja Muda Karana
Subtema 1 : Aku Anggota Pramuka
Pembelajaran : 5
Assalaamualaikum, Wr.Wb
Selamat pagi anak sholih/sholihah semangat ya belajar hari ini, tapi sebelum belajar jangan lupa mandi, sarapan yang bergizi, sholat dhuha serta murojaah yaa. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!
Tujuan pembelajaran hari ini, siswa dapat menjelaskan tentang jenis-jenis sudut dengan benar.
menentukan jenis sudut, Ikuti contoh berikut.
Macam-macam Sudut yaitu :
No. | Gambar | Penjelasan |
1. | Sudut lancip adalah sudut yang besarnya kurang dari 90º | |
2. | Sudut siku-siku adalah sudut yang besarnya 90º | |
3. | Sudut tumpul adalah sudut yang besarnya lebih dari 90º dan kurang dari 180º | |
4. | Sudut lurus adalah sudut yang sama dengan 180º |
Perhatikan gambar di bawah ini !
Tentukan macam-macam sudut pada gambar berikut
Amati benda-benda di sekitar kelasmu !
Dapatkah kamu menemukan sudut lancip dan sudut tumpul? Coba sebutkan masing-masing lima buah !
Ayo Membaca
Sekarang coba kalian perhatikan gambar-gambar di bawah ini. Apakah gambar tersebut memiliki sudut? Tunjukan!
Tahukah kamu, lambang apakah itu?
Gambar tersebut merupakan lambang pramuka beberapa daerah di Indonesia. Gambar lambang pramuka setiap daerah berbeda-beda. Keberagaman tersebut sesui dengan keunikan dan keunggulan yang dimiliki setiap daerah. Meskipun demikian tujuan semua anggota pramuka di Indonesia sama.
Keberagaman lambang pramuka ini sesuai dengan semboyan negara kita yaitu Bhinneka Tunggal Ika.
Arti semboyan Bhinneka Tunggal Ika adalah "beraneka ragam" atau berbeda-beda. Kata "tunggal berarti "satu". Kata ika berarti juga. Arti Bhinneka Tunggal Ika adalah "Berbeda-beda tetapi tetap satu juga."
Semboyan ini digunakan untuk menggambarkan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. Bangsa Indonesia terdiri atas beraneka ragam budaya. Bangsa Indonesia memiliki banyak bahasa daerah. Bangsa Indonesia juga terdiri atas berbagai agama dan kepercayaan. Keberagaman yang dimiliki Indonesia adalah kekayaan kebudayaan. Keberagaman harus disyukuri dan dipelihara.
LATIHAN HARI INI
Kerjakan Modul Tematik (Cerdas) Halaman 91-92 Kalian bisa lihat Soal di buku modul tematik (cerdas) untuk jawabannya kalian kerjakan di link berikut ini yaa
Selamat mengerjakan!
Wassalamualaikum Wr. Wb
Tidak ada komentar:
Posting Komentar