Welcome to my blogger shaleh and shalehah students!
Tetap semangat belajar dan berlatih ya
Selasa, 21 September 2021
Materi Ajar Kelas 4: That and Those
Hari/Tanggal : Selasa, 21 September 2021
Kelas : 4 (Empat)
Bidang Study : Bahasa Inggris
Tema : Demonstrative Pronouns
Sub tema : That and Those
Pembelajaran ke- : 6
Tujuan Pembelajaran :
1. Diberikan video ajar, peserta didik dapat mengidentifikasi demonstrative pronouns (This/These) dalam kalimat sederhana dengan baik.
2. Diberikan video ajar, peserta didik dapat menuliskan demonstrative pronouns (This/These) dalam kalimat sederhana dengan baik..
Assalamu'alaikum shalih and shalehah students and parents.
How are you today?
I hope you are always fine, healthy, and happy.
Alhamdulillah, the blessing and praises belong to Allah SWT and our prophet Muhammad SAW who will always be followed for his sunnah.
Seperti biasa, before we start the lesson, don't forget to:
1. Say bismillah
2. Perform Dhuha prayer
3. Read the Holy Qur'an.
Sebelum memulai pembelajaran hari ini, let's have a review about the last meeting practice. Di pertemuan sebelumnya, anak-anak sudah menyelesaikan latihan tentang perbedaan This dan These. You all did a great job. Nilai rata-rata semua kelas adalah 89, artinya anak-anak sudah dengan baik memahami materi yang sir Yogi sampaikan. Namun perlu diingat kembali ya nak untuk These, selalu diikuti oleh to be jama (are) dan kata bendanya juga dalam bentuk jamak. Seperti:
These are my cats (Benar)
This are my cat (Salah)
If you still have a question, please let me know.
For today's lesson, we will continue to learn other demonstrative pronouns: That and Those. Untuk penjelasan lengkap tentang materi hari ini. let's watch this video:
My beloved students, seperti yang sudah sir Yogi jelaskan dalam video.
Bahwa untuk pembelajaran hari ini kita akan mempelajari 2 jenis demonstrative pronouns yang lain yaitu That and Those. Di pertemuan sebelumnya persamaan This and These, adalah pada jarak bendanya yang berjarak dekat. Yang membedakan hanyalah jumlah benda yang ditunjuk.
Sedangkan, untuk That and Those merujuk pada benda yang jaraknya relatif jauh.
That digunakan untuk benda berjumlah satu berjarak jauh
Those digunakan untuk benda berjumlah dua atau lebih dan juga berjarak jauh.
Berikut adalah contohnya
1. That (Berjumlah satu berjarak jauh)
- That is my cat
- That is my pencil
- That is my father's car
- That is my mother's napkin
2. Those (Berjumlah dua/lebih berjarak jauh)
- Those are my cats
- Those are my pencils
- Those are my father's cars
- Those are my mother's flowers
My beloved students, berikut tadi adalah pembelajaran bahasa Inggris untuk hari ini.
Untuk berlatih hari ini silahkan simak deskripsi penugasan yang akan sir Yogi tuliskan di bawah ini:
1. Kerjakanlah latihan singkat di bawah ini: THAT VS THOSE
2. Tuliskan nama lengkap serta pilihlah kelas masing-masing.
3. Soal terdiri dari 10 soal dengan rentang nilai 0-100.
4. Pilihlah satu jawaban yang paling tepat sesuai dengan pertanyaan yang disajikan.
5. Kerjakanlah dengan seksama dan hati-hati tiap soal.
6. Batas pengumpulan latihan hanya sampai jam 3
7. Silahkan buat kolase berupa menyimak materi dan hasil pengerjaan Google form.
8. Kirimkan kolase ke Whatsapp group kelas masing-masing.
My shaleh and shalehah students, thank your for studying today.
Thank you for having me.
Don't forget to study and practice
Don't forget to perform slahat and read the Holy Qur'an
Tidak ada komentar:
Posting Komentar